Lompat ke isi utama

Berita

Kordiv Pengawasan Bawaslu Bengkalis Ikuti Sosialisasi Framework, Bahas Pemutakhiran IKP dan Penyelenggaraan Pilkada di Tengah Pandemi Covid-19

BENGKALIS-Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Bengkalis, Usman, Rabu (17/6) mengikuti kegiatan Sosialisasi Frame Work Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) Pilkada secara daring yang dilaksanakan Bawaslu RI. Selain diikuti Kordiv Bawaslu Bengkalis, Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota se-Riau, kegiatan yang terjadwal ini juga diikuti Kordiv Pengawasan Bawaslu Provinsi dan kabupaten/kota se-Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung.

Seperti disampaikan Usman usai mengikuti Sosialisasi Framework, sehubungan adanya pemutakhiran terhadap IKP Pilkada sebagai upaya pemetaan yang komprehensif terkait potensi pelanggaran dan penyelenggaraan Pilkada di tengah pandemik virus Covid-19, Bawaslu RI berinisiatif mengadakan kegiatan rapat ini bersama seluruh Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota yang melaksanakan Pilkada serentak tahun 2020 sebagai tindaklanjut dalam pengumpulan update data IKP.

“Dalam sosialisasi Framework ini, sekurang-kurangnya dapat diperoleh beberapa informasi penting terkait kegiatan update data IKP Pilkada tahun 2020 yang saat ini sedang dilakukan. Update IKP Pilkada 2020 ini juga akan dilakukan sepanjang tahapan Pilkada berlangsung dan dibagi dalam beberapa tahap,” terang Usman.

Diantara tahap-tahap dalam melakukan update data IKP Pilkada, lanjut Usman, tahap pertama update IKP Pilkada ini dilaksanakan di bulan Juni 2020. Di fase ini akan dilihat indikator-indikator pelaksanaan tahapan Pilkada yang dilaksanakan berdasarkan protokol Covid-19. Kemudian tahap kedua akan dilaksanakan pada bulan September 2020 guna mengukur tingkat kerawanan dalam proses pencalonan dan kampanye.

“Sementara di tahap ketiga, update IKP Pilkada akan dilakasanakan pada bulan November 2020 hingga menjelang memasuki hari tenang,” imbuh Usman seraya menambahkan jika dalam kegiatan Sosialisasi Framework tersebut, turut dihadiri Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian, Tenaga Ahli dan Tim Asistensi Bawaslu RI.

Seperti disampaikan Usman sebelum ini, menghadapi Pilkada serentak tahun 2020 yang tahapan penyelenggaraannya segera dilanjutkan pasca penundaan karena wabah Covid-19, Bawaslu Bengkalis beserta seluruh jajaran pengawas Pemilu telah menyatakan kesiapan untuk melaksanakan tugas dan kerja-kerja pengawasan. Bahkan pihaknya juga telah menindaklanjuti hal itu dengan melakukan sejumlah persiapan, seperti telah mengaktifkan kembali pengawas Pemilu adhoc yang sebelum ini sempat dinonaktifkan.(humas_bawaslubks)

Tag
Berita