Bawaslu Bengkalis Lakukan Uji Petik DPB 2021, Usman : Pastikan Pemutakhiran Data Pemilih oleh KPU Bengkalis
|
BENGKALIS-Bawaslu Kabupaten Bengkalis, Rabu (4/8) melakukan kegiatan uji petik sejumlah data pemilih yang sudah dimutakhirkan KPU Bengkalis pada proses penyusunan Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) tahun 2021. Uji petik ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran Bawaslu Nomor 13 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Pengawasan Daftar Pemilih Berkelanjutan.
Anggota Bawaslu Kabupaten Bengkalis, Usman – yang juga menjabat Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga menegaskan, bahwa kegiatan uji petik ini merupakan bagian dari kegiatan yang mesti dilakukan sepanjang tahun 2021 bagi memastikan proses penyusunan daftar pemilih di Kabupaten Bengkalis dilaksanakan sesuai ketentuan yang sudah ada.
“Alhamdulillah, kegiatan uji petik yang pertama kali kita laksanakan Rabu (4/8) kemarin sudah dapat dilaksanakan dengan baik. Ada tiga sampel daftar nama pemilih di Kecamatan Bengkalis yang telah menjadi sasaran uji petik yang kita lakukan ini,” terang Usman.
Ketiga sampel pemilih yang ditemui langsung dalam melaksanakan uji petik ini, lanjut Usman, adalah pemilih baru yang nama-namanya sebelum ini telah dimasukkan/ditetapkan KPU Bengkalis sebagai pemilih baru hingga bulan Juli tahun 2021. Ketiga pemilih baru ini semula tercatat sebagai anggota TNI maupun Polri yang sudah memasuki usia pensiun/purnawirawan.
“Uji petik yang kita lakukan ini merupakan uji petik yang pertama. Nanti kita juga akan melakukan uji petik-uji petik selanjutnya sesuai perkembangan adanya perubahan daftar pemilih yang dilakukan KPU Bengkalis,” sebut Usman lagi seraya menambahkan jika pada pelaksanaan uji petik kemarin, pihaknya dibagi dalam dua tim. Masing-masing tim uji petik mengunjungi langsung kediaman pemilih guna menanyakan status yang bersangkutan dengan cara mencocokkan data identitas pemilih dengan data daftar pemilih yang telah dilakukan KPU Bengkalis.
Sesuai data yang berhasil dihimpun, sejauh ini KPU Bengkalis pada bulan Juli 2021 telah menetapkan sebanyak 387.297 daftar pemilih berkelanjutan di Kabupaten Bengkalis yang tersebar di 11 kecamatan dengan rincian sebanyak 197.713 pemilih laki-laki dan 189.582 pemilih perempuan.
Dibandingkan dengan daftar pemilih pada bulan-bulan sebelumnya, maka didapati adanya perubahan daftar pemilih, yakni adanya penambahan sebanyak 12 orang pemilih baru, 48 orang pemilih yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dan telah dikeluarkan dari daftar pemilih, yakni 1 orang pemilih meninggal dunia, 17 orang pemilih yang telah beralih status menjadi TNI dan 30 pemilih yang telah beralih status menjadi anggota Polri.
“Perkembangan dan perubahan daftar pemilih di Kabupaten Bengkalis menghadapi Pemilu atau pemilihan selanjutanya pada tahun 2024 mendatang ini akan selalu kita awasi. Dan kita berharap agar proses penyusunan daftar pemilih berkelanjutan ini dapat dilaksanakan dengan baik oleh KPU Bengkalis, sehingga warga yang memiliki hak pilih benar-benar dapat didata dan dimasukkan dalam daftar pemilih,” harap Usman mengakhiri.
Selain dipimpin langsung Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Bengkalis, Usman, kegiatan uji petik kemarin juga diikuti Anggota Bawaslu Bengkalis M Hary Rubianto. Sejumlah staf juga ikut terlibat dalam melakukan uji petik yang dilakukan dengan turun langsung menemui sampel pemilih yang diuji petik.(humas_bawaslubks)