Pilkada Bengkalis 2020, Bawaslu Bengkalis Gelar Rakor Pengawasan Pembentukan PPDP dan Coklit
|
BENGKALIS-Dalam rangka mengawasi penyelenggaraan Pilkada Bengkalis tahun 2020, Bawaslu Kabupaten Bengkalis, Jumat (3/7) menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Pembentukan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) serta Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Daftar Pemilih bersama Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis.
Kegiatan yang diikuti seluruh ketua dan anggota Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis yang dipusatkan di Aula Kantor Bawaslu Bengkalis itu, juga dilakukan berbarengan dengan kegiatan Pelantikan Pengganti Antar Waktu (PAW) dua orang anggota Panwaslu dari Kecamatan Bantan dan Pinggir.
Anggota Bawaslu Bengkalis, Usman, yang juga Koordinator Divisi Pengawasan usai menghadiri kegiatan tersebut mengatakan, tujuan pihaknya melaksanakan Rakor ini adalah dalam rangka mengidentifikasi potensi-potensi masalah pada saat pengawasan pembentukan PPDP dan Coklit dalam rangka pemutakhiran daftar pemilih.
"Kegiatan ini juga dimaksud sebagai upaya kita (Bawaslu Bengkalis, red) dan jajaran agar siap menghadapi pelaksanaan tahapan pemutakhiran daftar pemilih yang diawali dengan pengawasan pembentukan PPDP oleh KPU dan jajaran," sebut Usman.
Terkait tahapan lanjutan Pilkada 2020 yang kini dilaksanakan, Usman menghimbau kepada seluruh jajaran pengawasan di Kabupaten Bengkalis, khususnya pengawas adhoc (Panwascam dan PKD) agar senantiasa menjalankan tugas-tugas pengawasan dengan penuh rasa tanggung jawab, sehingga nantinya dapat menghasilkan proses pengawasan yang baik dan berkualitas.
"Dalam hal pembentukan PPDP dan Coklit ini, pengawas Pemilu tentunya dituntut harus dapat memastikan petugas yang direkrut oleh KPU memiliki integritas dan bebas dari konflik kepentingan," imbuh Usman lagi.
Berkaitan dengan pelantikan PAW Anggota Panwaslu Kecamatan Bantan dan Pinggir, dua anggota Panwascam yang baru dilantik tersebut yakni atas nama Syaiful menggantikan Endri Ardi (Panwaslu Kecamatan Bantan) dan Amri Firnando menggantikan Samirin (Panwaslu Kecamatan Pinggir). Selain dihadiri Ketua Bawaslu Bengkalis Mukhlasin, dua agenda kegiatan tersebut juga dihadiri seluruh Anggota Bawaslu Bengkalis; Beni Syahputra, Budi Kurnialis, Usman dan M Hary Rubianto.(humas_bawaslubks)